
SOLO, – Pembangunan Masjid Taman Sriwedari Solo, Jawa Tengah telah mencapai 85 persen.
Artinya, tak lama lagi pembangunan masjid yang berada di lahan eks Taman Hiburan Rakyat (THR) Sriwedari itu selesai.
Namun, hingga sekarang pengerjaan masjid yang dimulai sejak 2018 mandek. Mandeknya pembangunan masjid disebabkan karena pendanaan dan lahan masih sengketa. slot gacor terpercaya
Diketahui, pembangunan Masjid Sriwedari dilakukan dengan menggunakan dana Corporate Social Responsibility (CSR).
Tak sedikit para CSR yang ingin membantu pendanaan pembangunan Masjid Sriwedari ragu lantaran tanah tersebut dianggap masih sengketa.
Hal tersebut kemudian mengundang keprihatinan Komunitas Solo Madani Indonesia Jaya dan Forum Silaturahmi Ulama Soloraya untuk ikut serta menyelesaikan permasalahan pembangunan Masjid Sriwedari.
Bersama Panitia Pembangunan Masjid Sriwedari Solo dan kontraktor pembangunan, Komunitas Solo Madani Indonesia Jaya yang diketuai oleh Yusuf Suparno mengunjungi masjid untuk melihat perkembangan pembangunan, Jumat (3/6/2022).
Yusuf mengatakan kunjungannya ke Masjid Sriwedari Solo untuk memastikan pembangunan tetap berjalan.
Pihaknya tidak ingin pembangunan Masjid Taman Sriwedari tersebut mangkrak karena berbagai alasan mengingat lahan Sriwedari masih sengketa.
Pihaknya mengaku sebelum mengunjungi lokasi pembangunan Masjid Sriwedari telah berkomunikasi dengan pihak ahli waris Sriwedari.
“Intinya kita mau sama-sama rela dulu. Rela bahwa masjid ini jadi dulu. Biar tidak ada kesan masjid itu masjid dhirar, masjid dalam sengketa. Itu yang tidak diperbolehkan dalam syariat. Kita harus sama ikhlasnya sehingga kami akan menjadi yang di tengahnya bersama-sama panitia ingin melanjutkan pembangunannya,” terang Yusuf.
Yusuf menyampaikan akan membuat perjanjian kerja sama atau MoU antara Pemkot Solo dengan ahli waris Sriwedari setelah keduanya sama-sama mendukung keberlanjutan pembangunan masjid di lahan Sriwedari.
Ketua Panitia Pembangunan Masjid Sriwedari Solo yang juga mantan Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo mengatakan, kunjungan Forum Ulama Soloraya, dan Solo Madani Indonesia Jaya ke lokasi pembangunan Masjid Sriwedari karena prihatin tak kunjung selesai.
Purnomo, panggilan akrabnya, menerima tawaran Forum Ulama Soloraya dan Solo Madani Indonesia Jaya untuk bersama-sama menyelesaikan pembangunan masjid.
“Siapa saja yang ingin membantu saya terima. Harapannya semangatnya betul-betul untuk penyelesaian pembangunan masjid,” ungkap Purnomo.